Mengembangkan Ide Untuk Franchise Baru: Free Inspiration Bisnis

Friday, September 04, 2009




APA YANG ANDA LAKUKAN
Kembangkan ide-ide untuk usaha franchise (waralaba) baru. Usaha baru ini dapat berupa usaha makanan siap saji (fast food), servis mobil, peminjaman alat, penitipan anak, dan lain-lain. Anda mengajukan ide berdasarkan kebutuhan produk atau jasa. Anda mengembangkan ide dalam bentuk suatu rencana usaha, dan kemudian menawarkannya kepada orang yang mencari usaha untuk mereka sendiri.

Sekali Anda menjumpai usahawan pemula yang tertarik, tawarkan kepada mereka rencana Anda dengan harga yang sesuai. Harga--sebut saja ongkos franchise--dari harga rendah senilai $50 sampai harga tinggi senilai $50.000 atau lebih. Dapatkan upah ini untuk mencari ide dasar franchise, rencana usaha, dan nasehat tentang cara menjalankan usaha dengan berhasil. Dengan bermodal otak dan ide sesuai usaha terkait, Anda dapat memperoleh pendapatan. Lagipula, hal ini dilakukan di rumah Anda dengan menggunakan tidak lebih dari kertas dan sebuah mesin tik.

BAGAIMANA MENDAPATKAN KLIEN
Muatlah iklan kolom kecil di majalah, surat kabar, dan lain-lain.

MODAL YANG DIBUTUHKAN
Usaha ini dapat dimulai dengan modal $100. Uang ini cukup untuk membuat beberapa iklan kecil untuk menghasilkan beberapa kemungkinan. Setelah franchise pertama terjual, Anda akan memiliki modal cukup untuk memuat iklan nasional agar menghasilkan lebih banyak harapan.

POTENSI PENDAPATAN
Dapat menghasilkan sebesar %250.000 per tahun dalam usaha ini, dengan tawaran harga yang lebih tinggi ($5000 atau lebih) dan aktif mencari franchise baru. Dengan franchise harga rendah, Anda dapat berpenghasilan $25.000-$50.000 per tahun.

WAKTU PENDAPATAN PERTAMA
Akan memakan waktu dua atau tiga minggu untuk memperoleh pendapatan pertama dari franchise berharga rendah. Franchise berharga lebih tinggi akan memakan waktu enam sampai delapan minggu sebelum Anda memperoleh hasil penjualan pertama.

SARAN YANG DIBUTUHKAN
Meja, telepon, mesin ketik. Personal komputer dan faksimili akan lebih membantu setelah bisnis ini mulai.


0 comments:

Post a Comment

About This Blog

Blog Archive

  © Blogger template The Professional Template II by Ourblogtemplates.com 2009

Back to TOP