Free Inspiration Article Dr. Alice Blair: Ketangguhan
Thursday, September 17, 2009

Dr. Alice Blair, kepala Distrik 13 Chicago, menunjukkan bahwa sembilan puluh persen dari anak laki-laki remaja yang nakal membaca di bawah tingkat kelas tiga sekolah dasar. Dia berkeyakinan bahwa kenakalan remaja adalah teriakan untuk mendapat harga diri. Murid yang tidak bisa membaca punya kesulitan mempercayai diri sendiri.
Pada tahun 1971, Dr. Blair mengambil alih sebagai Kepala Sekolah Dasar George Maniere di Chicago, sekolah tempat anak-anak usia menjelang remaja berjudi di lorong-lorong, minum anggur di kamar kecil, dan melemparkan kursi menembus jendela kaca. Pada waktu dia mengambil alih sekolah hanya tiga orang murid dari daftar delapan ratus orang yang mampu membaca pada tingkat yang sesuai dengan kelasnya. Setelah tiga tahun bersama Dr. Blair, lima puluh persen dari siswa Maniere mampu membaca pada tingkat yang sesuai dengan kelasnya atau lebih tinggi.
Falsafahnya dinyatakan dengan tanda pada meja tulisnya: "Kalau Tuhan mengijinkan sikap serba memperbolehkan, Dia pasti memberi kita Sepuluh Saran." Dr. Blair adalah perpaduan antara seorang mandor dan seorang ibu yang penuh pengertian. Anak-anak yang tangguh menghormatinya dan anak-anak kecil menyukai pelukannya yang hangat. Cara pendekatan ini membuahkan hasil.
Apakah Anda cukup mencintai untuk melakukan yang terbaik bagi mereka yang Anda sayangi? Kalau Anda selalu memeluk tanpa mengkompromikan benar dan salah, maka mereka yang Anda cintai akan menghormati Anda dan secara pribadi mendapat keuntungan.
SIKAP SERBA MEMPERBOLEHKAN HANYALAH MENGABAIKAN TUGAS.
0 comments:
Post a Comment